24 Mei 2009
Mobil Listrik Siap Kuasai Jalanan
Mencoba memberikan alternatif lain bagi kendaraan, maka sudah mulai berkembang berbagai jenis motor listrik saat ini. Lalu apakah ada dari sekian banyak kendaraan itu, sebuah mobil listrik?
Dengan maksud yang sama, diproduksilah mobil listrik. Namun sampai saat ini pengembangan dari Hidrogen Fuel Cell masih terus menjadi penelusuran para ahli. The California Fuel Cell Partnership, Powertech Labs, National Hydrogen Association dan US Fuel Cell Council sedang mencari jalan untuk dapat mendemontrasikan kendaraan listrik ini. 12 jenis mobil listrik dari 7 produsen akan dikendarai dari Chula Vista di California Selatan sampai ke Vancouver, Canada yang perjalanannya sendiri kurang lebih 1,700 mil. Vancouver sendiri dipilih sebagai tempat tujuan karena akan diadakan acara 2010 Winter Olympic Games dan akan memperkenalkan mobil listrik ini.
Mobil listrik akan diberangkatkan bersama Chevy Equinox Fuel Cell, Mercedes F-Cell, Honda FCX Clarity, Hyundai Tucson FCEV, Kia Borrego FCEV, Nissan X-Trail, Toyota FCHV-adv Highlander dan Volkswagen HyMotion. Mobil-mobil ini akan menempuh jarak 200 hingga 500 mil dan nantinya akan berhenti sewaktu-waktu untuk mengisi bahan bakarnya.
Tur ini sendiri akan diadakan pada tanggal 26 Mei 2009 di Chula Vista dan akan berakhir 3 Juli di Vancouver. Untuk info lebih lanjut mengenai mobil ini sendiri, Anda bisa melihatnya di :
http://www.hydrogenroadtour.com/
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar